Jumat, 30 Maret 2018

MASA PUTIH BIRU 2


DI PENGHUJUNG CERITA


Detik waktu kian mengalir secara berurutan
Bukan sekedar ilusi namun memang realita
Terkadang waktu merubah semuanya tanpa kata apapun
Untuk membuat kita sadar bahwa waktu sangat berarti disetiap cerita

Di dalam palung hati terbesit kisah klasik masa remaja
Masih terngiang kenangan dalam pikiran
Semakin menyesakkan hati kali ini dipenghujung cerita
Karena disetiap pertemuan pasti ada perpisahan

Sekilas angin lalu melintas pada malam kelam
Membawa setumpuk kisah yang melengkungkan senyuman
Kisah putih biru yang amat mengesankan menambah suasana hangatnya kelam
Menjadi saksi kisah remaja masa muda berjuta kenangan

Tak dapat dituliskan prakata demi kata
Sebab terlalu banyak cerita yang ada dalam ikatan rasa
Setiap perjalanan menciptakan kisah coretan pena
Dalam kertas kosong yang disusun menjadi cerita sedehana

Akan ada kisah baru didalam akhir perjumpaan
Akan ada waktu dimana takdir mempertemukan kembali
Akan selalu teringat semua kenangan yang telah diciptakan
Terimakasih masa putih biru yang selalu ada dalam memori
       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KATA SENJA

Warna warni mu melingkari aksaraku Perpaduan hitam dan putih menyerupai aurora nan indah Mataku menatap dalam, mulutku melengkungkan senyu...